Aanwijzing

Aanwijzing

10

Pemberian Penjelasan atau yang dikenal dengan Aanwijzing adalah salah satu tahap dalam proses tender pemilihan penyedia barang/jasa yang dilakukan oleh unit logistik / kelompok Kerja / Pejabat Pengadaan, dengan tujuan untuk memperjelas Dokumen Pengadaan Barang/Jasa.

Tahap Aanwijzing merupakan sebuah proses tanya jawab antara vendor atau peserta tender dengan pejabat pengadaan atau konsultan perencana mengenai kebutuhan-kebutuhan apa saja yang diperlukan dan spesifikasi yang digunakan dan dijadikan sebagai acuan dalam membuat penawaran. Hasil dari aanwijzing ini adalah spesifikasi barang dan jasa yang lebih jelas sehingga vendor atau peserta tender dapat memasukan penawarannya.

Salah satu contoh tahap aanwijzing di unit logistik yaitu pada tanggal 1 maret 2013 dilakukan rapat penjelasan tentang spesifikasi barang kebutuhan Fakultas Elektro dan Komunikasi khususnya kebutuhan Lab Kelompok Jaringan dan Multimedia.

Rapat dihadiri oleh 6 dari 7 vendor yang diundang. Fakultas Elkom sebagai user diwakilkan oleh 4 orang dosen dari KK jaringan dan multimedia dan juga dari unit logistik sendiri sebagai pelaksana pengadaan.

Hasil dari aanwijzing ini akan menjadi acuan untuk surat penawaran harga (SPH) yang akan diterima paling lambat hari jumat tanggal 8 Maret 2013.

Banyaknya vendor yang diundang merupakan komitmen kami dalam menjaga mutu dari pengadaan itu sendiri. Sesuai dengan Moto unit logistik yaitu “Melaksanakan Proses Logistik yang Profesional, Cepat, dan dapat dipercaya”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *